Bontang – Sudah dua bulan tutup, Waterpark Kenari Bontang kembali dibuka sejak Jumat 27 Agustus 2021 lalu.
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Kota Bontang kemarin membuat sejumlah tempat wisata ditutup.
Sebab PPKM di Kota Bontang sudah turun menjadi Level 3, Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang kembali membuka tempat-tempat umum dan destinasi wisata.
Salah satunya Waterpark Kenari Bontang yang menyuguhkan kolam renang dengan beberapa macam kedalaman air.
“Kami sudah tutup sejak Juni akhir saat Bontang naik menjadi PPKM Level 4,” ungkap Humas Waterpark Kenari Bontang Erliansyah ditemui wartawan, Sabtu (28/8/2021)
Waterpark Kenari Bontang kembali dibuka lantaran demi mendukung tagline Pemkot Bontang saat ini “ayo wisata ke Bontang”.
Selain itu dukungan juga didapat dari Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) Bontang yang mendorong untuk dibukanya wisata di Kota Bontang.
“Kami menerapkan kapasitas pengunjung 50 persen dari total keseluruhan sesuai dengan surat edaran Wali Kota Bontang,” bebernya.
Adapun masyarakat yang ingin berkunjung diharapkan memiliki kondisi tubuh yang sehat serta diminta untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes).
“Kami yakin Waterpark Kenari sudah menerapkan prokes dengan baik dan benar, masyarakat jangan takut untuk berkunjung,” terangnya.
Pasalnya, Waterpark Kenari sedang proses regristrasi terhadap Cleanliness, Health, Safety & Environment Sustainability (CHSE). Dimana CHSE saat ini menjadi standar bagi tempat wisata atau yang berhubungan dengan wisata bahwa sudah menerapkan prokes.
“Kami sedang proses regristrasi CHSE sehingga Waterpark Kenari ada jaminan keamanannya di masa pandemi Covid-19,” tandasnya.
Diinformasikannya, Waterpark Kenari mulai buka pukul 09.00 – 16.00 Wita untuk Senin-Jumat dan 08.00 – 16.00 Wita di hari Sabtu dan Minggu. Ia menggunakan 6 tenaga kerja untuk melayani masyarakat, 2 orang bekerja di kantor dan 4 orang di lapangan.
Selain itu berdasarkan perhitungan luasan wilayah, maksimal pengunjung Waterpark Kenari bisa mencapai 2.000 orang.
“Kalau 50 persennya berarti 1.000 orang sedangkan di masa pandemi seperti ini tidak mungkin mencapai 1.000 orang,” terangnya.
Ia juga menambahkan, Waterpark Kenari secara rutin dilakukan penyemprotan terhadap fasilitas yang ada di dalamnya. Oleh karena itu, bagi pengunjung tidak perlu takut, hanya saja harus dalam kondisi sehat.()